CAKRAWALASATU.COM – Bakal Pasangan Calon (Bapaslon) Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Nias Selatan (Nisel) pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tahun 2024, diwajibkan menyusun visi dan misi yang terintegrasi dan sejalan dengan Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) serta Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD).
Visi dari calon kepala daerah mencerminkan tujuan, masa depan, dan cita-cita yang ingin dicapai. Sedangkan misi menggambarkan langkah-langkah, bentuk, atau cara yang akan diambil untuk mewujudkan visi tersebut apabila mereka terpilih sebagai bupati dan wakil bupati.
Baca Juga: Tingkatkan Kesejahteraan Masyarakat Jadi Visi Misi Utama Paslon “FAO’ITA”
Visi dan misi memiliki peran yang sangat penting dalam kontestasi Pilkada. Selain figur dan sikap calon yang menjadi pertimbangan bagi pemilih, visi misi calon kepala daerah juga memberikan gambaran tentang arah pembangunan suatu kabupaten dalam lima tahun ke depan.
Berikut visi misi keempat Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Nisel yang sudah mendaftarkan diri ke KPU dan seluruh berkas mereka dinyatakan lengkap, yaitu:
Baca Juga: Daftar ke KPU Nisel, Bacalon Bupati dan Wabup Sokhiatulo Laia-Yusuf Nakhe Optimis Menang
1. Firman Giawa, SH., MH – Robert Maduwu Zolago Dakhi, SE
Visi;
” Nias Selatan Sejahtera, Berbudaya, Maju dan Berkelanjutan ”
Misi;
– Mewujudkan transformasi sosial untuk membangun manusia yang sehat, berkualitas dan sejahtera,
– Mewujudkan pemerataan pembangunan berbasis karateristik wilayah dan berkesinambungan,
– Mewujudkan transformasi tata kelola pemerintahan yang berintegrasi dan adaptif,
– Mewujudkan transformasi ekonomi melalui peningkatan inovasi dan produktivitas ekonomi, penerapan ekonomi hijau dan transformasi digital,
– Mewujudkan keamanan lingkungan tangguh, masyarakat yang demokratis, serta stabilitas ekonomi yang baik.
2. Sokhiatulo Laia – Yusuf Nache, S.T., MM
Visi;
” Membangun Masyarakat Adil Makmur, Berdaya Saing, Berkelanjutan dan Lestari Berkeadaban ”
Misi;
– Meningkatkan pembangunan manusia yang produktif, berkualitas dan berkepribadian untuk siap kerja dan siap merintis usaha sendiri melalui pendidikan yang berkualitas,
– Memastikan akses kesehatan untuk rakyat guna menciptakan manusia yang sehat jasmani dan rohani,
– Mewujudkan keadilan sosial melalui kebijakan yang memperkuat kapasitas ekonomi rakyat, termasuk kapasitas produksi pangan oleh petani dan nelayan, serta mendukung kegiatan ekonomi skala kecil menengah yang inklusif dan kreatif,
– Membangun kemandirian ekonomi daerah berbasis potensi sumber daya lokal,
– Menjunjung tinggi penegakkan hukum demi menjamin hak-hak rakyat, serta menjalankan tata pemerintahan daerah yang bersih bebas dari korupsi dan berkeadaban,
– Memajukan kebudayaan dalam semangat kebhinekaan dan toleransi serta menjaga kelestarian lingkungan hidup,
– Membangun infrastruktur di berbagai sektor untuk meningkatkan prodiktifitas masyarakat.
3. Fajarius Laia, ST – Sifaoita Buulolo, ST
Visi;
” Bersatu Wujudkan Nias Selatan Maju dan Sejahtera ”
Misi;
– Membangun generasi yang sehat, cerdas dan sejahtera,
– Mengembangkan ekonomi kerakyatan berbasis kekayaan alam dan kearifan lokal,
– Penguatan tata kelola pemerintah yang baik, bersih, akuntabel dan adaptif,
– Pemerataan pembangunan infrastruktur dan konektitivitas wilayah yang berkelanjutan.
4. Idealisman Dachi – Pdt. Dr. Foluaha Bidaya
Visi;
” Mewujudkan Nias Selatan Sebagai Daerah Yang Maju, Sejahtera dan Berdaya Saing Melalui Pembangunan Yang Inklusif, Peningkatan Kualitas Sumber Daya Manusia, Serta Kesejahteraan Sosial Yang Merata ”
Misi;
– Pendidikan gratis,
– Kesehatan BPJS gratis,
– Pembangunan infrastruktur dan kota,
– Akses internet starlink milik Elon Musk akan ditempatkan di setiap desa, sekolah/kampus dan ruang publik,
– Bibit kelapa sawit, pupuk gratis, pabrik kelapa sawit, alat tangkap bagi nelayan, penyediaan ternak untuk swasembada pangan,
– Intensif hamba Tuhan,
– Santunan tunai bagi keluarga yang berduka,
– Penyesuaian kesejahteraan Kades, aparat desa, ketua BPD dan anggota,
– Lauk pauk ASN dan tugas belajar (Tubel),
– Susu, vitamin bagi ibu hamil dan menyusui,
– Listrik masuk desa/PLN,
– Perjuangan Kabupaten Hulo Batu.
Demikianlah informasi mengenai visi dan misi, dari keempat pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Nisel. Informasi lebih lengkap dapat diakses melalui situs web atau media sosial resmi KPU Kabupaten Nias Selatan.