Satu Unit Rumah Warga di Desa Damai Nias Selatan Terbakar

Semoga Pemerintah Kabupaten Nias Selatan dapat memperhatikan dan memberikan bantuan kepada warganya.

CAKRAWALASATU.COM  Korsleting listrik diduga menjadi pemicu terbakarnya satu rumah warga di Desa Damai, Kecamatan Ulu Idanotae, Kabupaten Nias Selatan, Kamis (2/1/2025) sekitar pukul 19.45 WIB kemarin.

Beruntung api cepat dipadamkan sehingga tidak menyebabkan ada korban jiwa namun kerugian materinya ditaksir ratusan juta rupiah.

Baca Juga: Polres Nias Selatan Adakan Upacara Kenaikan Pangkat 35 Personel

Kepala Desa Damai Emoriyaman Ndruru membenarkan kejadian ini, rumah milik Duliasa Hulu alias Ama Peter.

“Awalnya api berasal dari lantai dua (2) milik Duliasa Hulu dan beruntung anaknya berusia 5 tahun yang berada di lantai dua saat terjadi kebakaran, tidak menjadi korban,” kata Kades Emoriyaman, Jumat (3/1/2025).

Baca Juga: Polres Nias Selatan Ungkap 244 Kasus Tindak Pidana Sepanjang Tahun 2024

Sigapnya dalam insiden itu, lanjut Emoriyaman, pihaknya (pemerintah desa) bersama masyarakat berusaha memadamkan api dengan peralatan seadanya, dan api berhasil dipadamkan sekitar pukul 20.30 WIB.

“Hari ini, atas nama pemerintah desa telah memberikan bantuan seadanya kepada pemilih rumah berpenghuni 9 orang ini dan menyurati Pemda Nias Selatan serta membantu membersihkan rumah dari sisa-sisa kebakaran,” pungkasnya.

Baca Juga: Aksi Cepat Personel Polres Nisel Evakuasi Jemaat yang Pingsan Saat Ibadah Natal

Semoga Pemerintah Kabupaten Nias Selatan dapat memperhatikan dan memberikan bantuan kepada warganya.