CAKRAWALASATU.COM – Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Nias Selatan untuk periode 2024-2029, nomor urut 1, Sokhiatulo Laia – Yusuf Nache (Sokhi-Yusuf), semakin unggul dari kandidat lainnya.
Berdasarkan data yang dihimpun oleh Badan Saksi Pemilu Nasional (BSPN) DPC PDI Perjuangan Kabupaten Nias Selatan, pasangan ini memperoleh 65.436 suara atau 49,39% dari total suara sah sebanyak 132.488 suara.
Baca Juga: Paslon Sokhi-Yusuf Unggul Sementara di Pilkada Nisel 2024
Ketua Tim Pemenangan Paslon Sokhi-Yusuf, Elisati Halawa, menyampaikan hal tersebut dalam konferensi pers di Aula Kantor DPC PDI Perjuangan Kabupaten Nias Selatan, Jalan Baloho, Teluk Dalam, Kamis malam (28/11/2024).
Menurut Elisati, data yang diinput mencakup 676 TPS atau 99% dari total 685 TPS di Kabupaten Nias Selatan. Sementara itu, data dari 9 TPS lainnya, atau 1%, masih belum terinput.
“Paslon nomor urut 1, Sokhiatulo Laia – Yusuf Nache, unggul dengan perolehan 65.436 suara atau 49,39% dari total suara sah 132.488 suara. Data ini terkoneksi langsung dengan BSPN Pusat PDI Perjuangan, dan kami menyampaikan selamat kepada Bapak Sokhiatulo Laia dan Bapak Yusuf Nache,” ujar Elisati.
Hasil Perolehan Suara Sementara:
Sokhiatulo Laia – Yusuf Nache (Sokhi-Yusuf): 65.436 suara (49,39%)
Firman Giawa – Robert Maduwu Zolago Dakhi (Firman-Robert): 4.845 suara (3,66%).
Baca Juga: Disbudparpora Gelar FGD Pemutakhiran Pokir Kebudayaan Daerah Nias Selatan
Idealisman Dachi – Foluaha Bidaya (Ide-Fol): 30.518 suara (23,03%)
Fajarius Laia – Sifaoita Buulolo (Faoita): 31.689 suara (23,92%).
Calon terpilih, Sokhiatulo Laia, didampingi oleh Cawabup Yusuf Nache, menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh masyarakat Nias Selatan yang telah berpartisipasi dalam Pilkada pada 27 November 2024.
“Kami sangat berterima kasih kepada masyarakat Nias Selatan atas kepercayaan yang diberikan, serta kepada semua tim kampanye, relawan, partai pendukung, dan pihak-pihak lain yang berjuang bersama kami,” ujar Sokhiatulo Laia.
Ia juga mengapresiasi penyelenggara pemilu dan aparat keamanan atas kelancaran pelaksanaan Pilkada, sekaligus menyampaikan pesan persatuan kepada kandidat lain.
“Terima kasih kepada saudara-saudara Paslon 2, 3, dan 4 yang telah ikut berkompetisi secara demokratis. Meskipun pilihan berbeda, mari kita tetap menjaga hubungan persaudaraan demi membangun Nias Selatan ke depan,” tutupnya.